Mengisi Waktu Luang (MWL)


 Waktu adalah seluruh rangkaian saat ketika proses, perbuatan atau keadaan berada atau berlangsung. siapapun tidak ada yang mengetahui kapan waktu berakhir. Orang mengatakan waktu berakhir ketika individu mati, ternyata tidak tepat tih waktu masih terus berjalan, jadi kapan waktu itu berakhir ? yang mengetahui waktu berakhir adalah pasti yang membuat waktu itu sendiri. 

Tulisan ini bukan akan membahas itu tapi bagaimana kita mengisi waktu yang diberikan kepada kita, dari detik, menit, jam, hari dstr itu adalah perhitungan waktu yang disepakati manusia, namun seberapa banyak waktu - waktu yang disebutkan di atas bermana bagi kehidupan kita. 

Kita ambil  perhitungan waktu yang diukur dari terbit mata hari sampai dengan terbenam yang disebut hari, anggaplah hari ini, berapa jam dari waktu hari Selasa ini digunakan untuk meningkatkan keadaan diri kita baik Psikis maupun sosial, berapa banyak kita pada hari Selasa ini mengingat Alloh, menambah pengetahuan, menambah karya?. mari kita renungkan dari setiap helaan nafas kita lebih bermanfaat bagi diri dan lingkungan. Bila hari ini amalan kita lebih banyak dari dosa, maka bersyukurlah, bila lebih banyak dosa dari amal sholeh bersyukurlah. 

saran penulis, gunakan waktu yang diberikan dengan sebaik-baiknya sesuai bahasan di atas, gunakan setiap kesempatan, waktu yang diberikan untuk berdzikir dan berkarya, walaupun hanya satu kalimat dalam satu helaan napas.

semoga.................  

LihatTutupKomentar